Nama Ilmiah:Phalaenopsis amabilis
Famili:Orchidaceae
Kingdom: Plantae
Ordo: Asparagales
Genus: Phalaenopsis
Anggrek bulan merupakan tanaman anggrek monopodial yang menyukai dan
memerlukan sedikit cahaya ma
tahari untuk menunjang kehidupannya. Bunga
ini adalah salah satu bunga nasional Indonesia yang pertama kali
ditemukan oleh seorang ahli botani asal Belanda, Dr. C.L. Blume.
Anggrek bulan memiliki daun berwarna hijau berbentuk memanjang dengan akar bewarna putih berbentuk bulat memanjang serta terasa seperti berdaging. Hidup secara epifit dengan menempel pada batang atau cabang pohon di hutan-hutan serta tumbuh dengan subur hingga 600 meter diatas permukaan laut.
Bunga ini dapat ditemukan di Malaysia, Papua, Indonesia, Filipina hingga Australia. Terasa sedikit bau harum pada bunganya. Waktu mekar bunga ini lama dan dapat tumbuh sampai mencanpai diameter 10 cm lebih.
Komentar
Posting Komentar